Tuesday, January 22, 2013

7 Isu Sains yang paling Terheboh Sepanjang Tahun 2012

Terdambakan - Sepanjang tahun 2012 ini pasti agan2 semua inget gak inget pernah mendengar isu-isu yang tentunya sempat bikin orang-orang panik.

Dari isu-isu tersebut ada yang memang benar-benar terjadi, namun ada pula isu-isu yang hanya menjadi sebuah "isu" belaka
apa saja isu-isu terheboh sepanjang tahun 2012?

Berikut 7 Isu Sains yang paling Terheboh Sepanjang Tahun 2012:

1. Transit Venus
Terdambakan - Transit Venus adalah sebuah kejadian dimana posisi Planet Venus berada diantara Planet Bumi dan Matahari. Saat kejadian ini Venus dapat terlihat dari Bumi sebagai bundaran kecil hitam yang melintasi permukaan matahari.

Peristiwa transit Venus ini berlangsung selama 6 jam 40 menit. Transit Venus yang terjadi tanggal 6 Juni 2012 ini akan dapat kita lihat lagi pada 2117 nanti (sekitar 105 tahun ke depan).

2. Paus Terdampar
Terdambakan - Ada beberapa isu paus terdampar sepanjang tahun 2012. Salah satunya paus sperma yang terdampar di pantai Pakisjaya pada Juli 2012 lalu. Paus yang terdampar sempat diselamatkan namun akhirnya terdampar kembali di pantai Muaragembong.

3. Serangga Tomcat
Terdambakan - Semut semai atau serangga tomcat sempat menbuat heboh Indonesia pada bulan Maret kemarin. Tomcat menyerang masyarakat di Surabaya dan sempat menyebar ke beberapa daerah. Serangga ini dapat mengeluarkan racun yang dapat membuat kulit melepuh saat kita menyentuhnya.

Meski beracun, tomcat tidak mematikan dan tidak perlu dibasmi. Ada beberapa cara untuk mengusirnya dan mencegah dampak negatifnya, salah satunya adalah mencegah kontak langsung dengan serangga ini.

Nama tomcat sendiri diberikan karena kemiripan bentuknya dengan pesawat Tomcat F-14
Bulan Oktober, sejumlah 46 paus pilot bersirip pendek (Globicephala macrorhynchus) terdampar di Nusa Tenggara Timur. Sebanyak 44 diantaranya mati.

4. Badai Matahari
Terdambakan - Isu badai matahari ini muncul bulan Januari 2012. disebutkan bahwa pada bulan itu adalah puncak aktivitas bada matahari sehingga dikhawatirkan akan berdampak pada Bumi.

Peristiwa ini sempat dikait-kaitkan sebagai kiamat, namun badai matahari hanya akan menyebabkan gangguan pada satelit dan jaringan telepon seluler, walaupun pada kenyataaannya masyarakat tidak ada yang mengeluh adanya gangguan jaringan kepada operator seluler.

5. Penemuan "Partikel Tuhan"
Terdambakan - Partikel yang ditemukan oleh ilmuwan Organisasi Riset Nuklir Eropa (CERN) pada tanggal 4 Juli 2012, sebenarnya bernama partikel Higgs Boson.

Jadi apa itu Higgs-Boson?
Sebuah partikel yang membentuk sebuah obyek, baik itu molekul, sebutir apel, sebuah kereta, hingga sesosok manusia, dia adalah massa. Pada dasarnya partikel-partikel yang membentuk suatu atom memiliki sifat berbeda-beda. Salah satu partikel yang terpenting dan bersifat misterius adalah massa yang diungkap dalam teori Higgs-Boson.

Kenapa disebut partikel Tuhan?
Nama populer ini muncul dari perjuangan dan debat panjang keberadaan partikel subatomik. Banyak ilmuwan meragukan keberadaan partikel ini. Munculnya nama partikel Tuhan berawal dari pernyataan fisikawan Leon Lederman dalam buku berjudul God Particle: If Universe is the Answer, what is the question?. Awalnya fisikawan Amerika itu menyebutnya goddamn particle. Tapi editor buku Lederman menolaknya, jadilah god particle.

Sebenarnya peletak dasar teori partikel Tuhan, yaitu Peter Higgs, menolak penamaan itu. Sebab pria 83 tahun itu adalah seorang ateis. Jadi sebenarnya tidak ada nuansa agama dalam partikel ini.

6. Kiamat Internet
Terdambakan - Sekitar bulan Juli lalu, hampir semua pengguna internet di seluruh dunia dihebohkan dengan berita serangan satu malware yang berbahaya bernama DNS Changer. Malware ini kabarnya mampu mematikan akses internet seperti yang dipublikasikan oleh FBI.

Pembuat DNS changer ini mengatakan bahwa akan mematikan internet di seluruh dunia pada tanggal 09 Juli. Pada awalnya malware ini sempat menginfeksi sampai 4 juta komputer di seluruh dunia. Namun pada saat hari yang ditentukan tiba, ternyata apa yang ditakutkan tidak seperti yang dibayangkan karena pembuat DNS changer ini telah berhasil dibekuk oleh pihak FBI.

7. Kiamat 2012

Terdambakan - Mungkin isu ini adalah isu yang paling heboh di seluruh dunia (sampai-sampai dibuat film berjudul "2012" ). Bahkan banyak sekali orang-orang yang sudah bersiap-siap jika kiamat benar-benar terjadi, dari mencari tempat yang aman, sampai membuat kapsul anti-kiamat.


Isu ini didasari habisnya perhitungan kalender bangsa Maya yang terkenal akan ilmu astronominya. Maka kejadian-kejadian astronomi pun dikait-kaitkan oleh sebagian orang untuk mendukung teori kiamat ini. Ada yang percaya kiamat bumi ini disebabkan oleh bertubrukannya planet Bumi dengan sebuah asteroid besar dan akan menyebabkan tsunami yang melanda seluruh Bumi.

Pada akhirnya pihak NASA mengatakan bahwa tidak akan ada asteroid yang akan bertubrukan dengan Bumi. Dan pada hari ini kita semua dapat mengetahui bahwa isu kiamat suku Maya hanyalah sebuah isapan jempol

Namun dengan persitiwa ini dapat disimpulkan bahwa manusia masih takut akan kematian.

No comments:

Post a Comment