Terdambakan - Cake enak belum tentu terlihat menarik jika tampak polos-polos saja. Taburan gula warna-warni atau sprinkles akan membuat kue Anda tampak lebih cantik dan menggiurkan. Asyiknya, taburan untuk menghias kue tersebut bisa dibuat dengan mudah di rumah!
Sprinkles banyak tersedia di toko bahan-bahan kue. Harganya beragam, namun ada yang mencapai Rp 60.000/100 gram. Kalau Anda punya waktu, ingin membuat sprinkles yang aman dikonsumsi, dan mau berkreasi, praktikkan saja langkah mudah yang dikutip dari The Daily Meal (19/02/13) berikut:
Sprinkles banyak tersedia di toko bahan-bahan kue. Harganya beragam, namun ada yang mencapai Rp 60.000/100 gram. Kalau Anda punya waktu, ingin membuat sprinkles yang aman dikonsumsi, dan mau berkreasi, praktikkan saja langkah mudah yang dikutip dari The Daily Meal (19/02/13) berikut:
Terdambakan - Campur dan saring 2 cup gula halus dan 2 sendok makan tepung maizena sampai tak ada gumpalan. Pelan-pelan, masukkan 3 sendok makan susu sampai kekentalannya cukup untuk piping (sama dengan kekentalan frosting). Pisahkan dalam mangkuk-mangkuk kecil jika ingin diberi warna yang berbeda-beda.
2. Pewarna
Terdambakan - Pewarna bubuk maupun cair bisa dicampurkan ke dalam adonan sprinkles. Warnanya bisa dipilih sesuai selera dan bisa disesuaikan intensitasnya. Anda bahkan dapat mencampurkan beberapa pewarna untuk menghasilkan rona yang diinginkan. Aduk sampai merata.
3. Perasa
Terdambakan - Umumnya sprinkles hanya berfungsi sebagai penghias, sehingga rasanya dibiarkan hambar. Namun, jika Anda ingin rasa cake yang lebih kuat, Anda bisa menambahkan perasan lemon, ekstrak vanila, atau menggunakan pewarna yang sekaligus sebagai penambah rasa. Aduk perasa hingga benar-benar rata.
4. Piping
Terdambakan - Masukkan adonan ke dalam kantong semprotan kue atau spuit, gunting ujungnya. Masukkan ke kantong segitiga lain yang ujungnya telah digunting dan dipasangi spuit. Pilih spuit dengan ujung sangat kecil, misalnya ukuran 1/16 inci, agar Anda mudah membuat aneka bentuk sprinkles.
5. Bentuk
Terdambakan - Di atas kertas roti, Anda bisa membuat bentuk titik-titik atau garis panjang dengan adonan tadi. Diamkan hingga benar-benar mengeras (sekitar 24 jam). Garis panjang tersebut dapat dipotong-potong dengan pisau hingga berbentuk seperti meses. Anda juga bisa berkreasi dengan bentuk lain seperti hati, bintang, atau bunga. Selamat mencoba!
No comments:
Post a Comment